Membaca Sangat Baik Untuk Kesehatan & Kesejahteraan Mental

image

oleh R. Hardyanta, dibaca: 314 kali

Membaca sebuah buku yang mengasyikkan dengan cerita karakter yang dinamis, pengaturan yang menawan dan prosa yang indah mampu menarik kedalam alur cerita, memberikan rasa nyaman yang tak bisa diuraikan, terlebih pada saat mengalami kondisi musiman yang mengganggu baik pikiran maupun perasaan.

Membaca selalu mengingatkan tentang betapa besarnya kekuatan cerita yang dapat memberikan hiburan dan bahkan pemulihan terhadap kondisi yang sedang dialami. Dan inilah alasannya mengapa membaca sangat baik untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan mental sesesorang.

 

1. Membaca itu menyenangkan.

Ketika kamu mulai membaca sebuah buku yang sangat baik, sering kamu menjadi sulit untuk berhenti oleh karena ceritanya yang memikat dan waktu berlalu bersamaan dengan kamu tenggelam didalamnya. Saat kamu sudah hampir selesai membaca, kamu merasa sedih karena ceritanya akan berakhir atau kamu menjadi tidak sabar untuk mendapatkan buku berikutnya bila ada dalam seri buku yang kamu baca. Ada perasaan ajaib dan menyenangkan dalam proses membaca sebuah cerita.

 

2. Membaca dapat mengurangi stress.

Saat kamu tenggelam dalam membaca sebuah buku yang bagus, telah terbukti dapat mengurangi stress. Sebuah riset oleh dr. David Lewis (di Inggris) membuktikan bahwa dengan membaca paling sedikit selama enam menit sehari dapat menurunkan tingkat stres sebanyak 60% dikarenakan denyut jantung menurun, mengurangi tekanan otot dan mengubah keadaan berpikir.

 

3. Membaca membuat kamu keluar dari dunia nyata.

Dengan membaca, kamu akan masuk kedalam dunia baru yang sedang kamu baca. Membaca menjadi mekanisme saat berurusan dengan perasaan emosi untuk melupakan kekhawatiran. Kamu dapat menemukan sebuah proses transformasi yang mengubah cara orang berinteraksi dengan orang lain dalam dunia nyata.

 

4. Membaca mengembangkan empati terhadap orang lain.

Orang yang membaca cerita fiksi menunjukkan peningkatan rasa empati, yakni kemampuannya memahami keyakinan, perasaan dan pikiran orang lain. Hasil dari rasa empati ini, secara positif berkaitan dengan dukungan secara sosial.

 

5. Membaca akan melatih otak dan mencegah kehilangan memori.

Melakukan aktivitas yang melibatkan kemampuan kognitif seperti membaca selama masa kehidupan, sejak masa muda sampai usia lanjut, terbukti dapat memperlambat kehilangan memori dibandingkan mereka yang tidak melakukannya.

 

6. Membaca dalam kelompok dapat mengatasi isu-isu gangguan mental.

Membaca lalu kemudian membicarakan apa yang sudah dibaca terbukti bermanfaat untuk kesehatan dan kesejahteraan mental. Inilah yang disebut “bibliotherapy” yang memberikan efek mendalam bagi orang yang menderita depresi.

Liverpool Health Inequalities Research Institute mengevaluasi program membaca kelompok dua-mingguan selama periode 12 bulan, melaporkan perbaikan kesehatan mental yang signifikan, seperti meningkatkan konsentrasi, memahami emosi lebih baik, menambah kesadaran diri dan kemampuan untuk mendiskusikan isu-isu bermakna mengenai diri sendiri dan keberadaannya.

 

7. Membaca dapat membantu remaja menambah wawasan tentang kedewasaan.

Seorang remaja ketika akan menjadi lebih dewasa akan mengalami banyak perubahan yang krusial dalam proses pencarian identitas diri. Kegiatan membaca untuk menyenangkan diri bagi remaja memiliki tiga manfaat penting yakni meningkatkan performa akademik, membangun keterlibatan sosial dan meningkatkan pengembangan diri. Sebuah cerita fiksi dapat membantu remaja mendapatkan wawasan yang signifikan tentang kematangan dalam sebuah hubungan interpersonal, nilai-nilai pribadi serta identitas kultural yang kuat yang sangat penting selama proses transisi dari remaja menjadi dewasa muda.

 

8. Membaca membuat kamu lebih cerdas.

Membaca sebuah buku berarti mempelajari hal-hal baru, memahami pengalaman pada kultur yang berbeda dan memahami diri lebih baik. Bagi mereka yang banyak membaca akan terlihat perbedaan pengetahuan secara kognitif dibandingkan mereka yang jarang membaca. Orang yang banyak membaca informasi tertulis akan memiliki kelebihan dalam perbendaharaan kata, pengetahuan umumdan ketrampilan verbal.

 

Milikilah kebiasaan membaca untuk mendapatkan banyak manfaat dan keuntungan bagi kesehatan dan kesejahteraan mental.

 

 

Bahan bacaan:

  1. https://mhfaengland.org/mhfa-centre/blog/reading-good-mental-health/
  2. https://www.stepupformentalhealth.org/reading-books-can-benefit-hour-mental-health/

 

 


Kembali

Artikel Lainnya

Sejira

Mengenal Manfaat Kuesioner Sehat Mental

oleh R. Hardyanta, dibaca: 78 kali

Kuesioner adalah satu cara untuk meningkatkan kesadaran tentang kesehatan mental diri sendiri.

... ..

Detail
image
Sejira

Stress, Apakah Selalu Negatif?

oleh dr. Emilya Kusnaidi, SpKJ, dibaca: 307 kali

Stress adalah proses yang dirasakan dan direspon oleh manusia mengenai suatu kejadian. Semua orang sudah pasti pernah... ..

Detail
image
Sejira

Mengenal Gangguan Kepribadian

oleh dr. Emilya Kusnaidi, SpKJ, dibaca: 295 kali

Kepribadian merupakan totalitas dan ciri perilaku serta emosi yang merupakan karakter atau ciri seseorang dalam kehid... ..

Detail
image
SEJIRA
SEJIRA